5 Cara Aman Membuat Akun Facebook Baru Supaya Aman


Akhir akhir ini banyak kasus akun facebook yang mudah sekali terkena check point sampai akhirnya akun di non-aktifkan permanen oleh pihak facebook. Sehingga bukan hal mudah juga untuk merintis dan membuat akun facebook baru.

Seperti kita ketahui bahwa saat ini sosial media facebook banyak digemari oleh setiap kalangan sehingga siapapun tentu ingin memiliki akun facebook untuk berinteraksi dengan teman baru di jagat sosial media.

Tentunya untuk menunjang keamanan, kita diharuskan bersosial media dengan batas wajar. Supaya akun facebook kitapun tetap aman.

Tahukah anda bahwa tidak sedikit orang yang kehilangan akun facebook akibat terkena check point dan tidak sedikit pula yg gagal membuat akun baru.

Nah, disini saya ingin berbagi Tips bagaimana caranya supaya aman membuat akun facebook yang baru

1. Gunakan Verifikasi Email dan Nomor Handphone

Untuk membuat akun facebook kita aman saat pertama kali mendaftar, saat ini facebook mengharuskan kita untuk memverifikasi melalui email dan nomor hp yang aktif

Kenapa verifikasi ini sangat penting? Ini berguna untuk menjaga keamanan akun kita dimasa mendatang supaya tidak disalah gunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

2. Gunakan Handphone Yang Beda IMEI

Banyak kasus akun baru yg tiba-tiba kena check point itu bisa disebabkan karena device atau perangkat yang kita gunakan terdeteksi oleh pihak facebook memiliki beberapa akun.

Maka sangat disarankan untuk membuat facebook menggunakan perangkat lain yang berbeda dan belum pernah digunakan untuk membuat akun facebook sebelumnya.

3. Gunakan Foto Asli Anda

Jika dulu kita aman menggunakan foto siapa saja untuk akun facebook kita, maka berbeda halnya dengan sekarang.

Kita benar-benar diharuskan untuk membuat akun facebook yang benar adanya diri kita bukan akun palsu.

4. Beraktifitas Sewajarnya

Setelah akun facebook baru sudah sukses dibuat, cobalah untuk bertahap menata akun. Dari mulai mengisi bio, tempat tinggal, data pekerjaan dll. 

Dalam proses menambahkan teman pun harus tau batas wajar, jangan sampai kita menambahkan orang jadi teman tanpa ada jeda waktu.

5. Upload Foto Asli 

Seperti yang sudah saya bahas dalam point diatas, guna menjaga akun facebook baru supaya aman maka kitapun harus menggunakan akun foto asli dan jangan sekali-sekali menggunakan foto palsu jika akun anda ingin benar-benar aman.

Tadi adalah beberapa tips yang pernah saya coba dan pernah jalankan. Jika rekan-rekan mau mencoba cara diatas silahkan lakukan.

Harus perlu diingat, gunakanlah sosial media dengan bijak demi kenyamanan bersama

0 Response to "5 Cara Aman Membuat Akun Facebook Baru Supaya Aman"

Post a Comment

silahkan tinggalkan pesan