Sosial Media yang Cocok Untuk Promosi Bisnis Online

Sosial Media yang Cocok Untuk Promosi Bisnis Online


Menjalankan bisnis online bukanlah hal yang sulit jika kita mempunyai keinginan yang keras dan mau belajar untuk strategi pemasaran bisnis online tersebut, namun untuk sebagian pemula tentu akan menemukan kesulitan diawal merintis bisnis online.

Untuk bisnis yang berbasis online tentu penjualan nya pun melalui online, saat ini banyak sekali forum iklan di internet yang menyediakan fasilitas untuk memasang iklan secara gratis dan ada juga yang berbayar.

Selain melalui forum iklan gratis yang ada di internet, kamu juga bisa memanfaatkan sosial media untuk memperomosikan produk secara online. Hal yang harus kamu perhatikan tentunya adalah harus jeli melihat peluang di jejaring sosial media manakah yang sangat efektif untuk promosi bisnis online.

Tidak semua sosial media cocok untuk bisnis online, itu semua bisa dipengaruhi oleh minat dan interaksi yang terjadi. Namun jika kamu baru memulai bisnis online dan ingin memulai promosi di sosial media, berikut adalah sosial media yang cocok untuk dan bersahabat dengan bisnis online 

1. Instgram

Pengguna sosial media instagram saat ini semakin bertambah banyak seiring dengan berjalan nya waktu, dan instagram juga termasuk jejaring sosial media yang terkenal dan sangat populer saat ini dikalangan netizen.

Selain memudahkan pengguna nya untuk berbagi moment, fitur yang tersedia di instagram juga sangat memungkinkan untuk pelaku bisnis online dengan mudah mempromosikan produknya melalui instagram.

Dengan memanfaatkan instagram sebagai media promosi bisnis online kamu, tentu ini hal yang sangat bagus. Kamu mulai bisa memposting produk dengan memberikan spek produk dengan lengkap serta memberikan tambahan informasi lainya yang mungkin dibutuhkan oleh calon pembeli

Selain itu, jika memiliki modal lebih kamu juga bisa menggunakan instagram ads untuk lebih memudahkan kamu dalam memperluas pemasaran produk bisnis online.

2. Facebook

Jika kamu sering menggunakan facebook hanya untuk curhat, ada baiknya mulai sekarang manfaatkan untuk teman kamu dalam berbisnis. Karena facebook juga sangat berpotensi untuk mendatangkan calon pembeli.

Pengguna nya yang semakin hari semakin bertambah, tentu itu akan semakin memudahkan dalam langkah mempromosikan bisnis online milik kamu.

Sama halnya dengan instagram, facebook juga fitur nya sangat lengkap dan memungkinkan kamu untuk mendapatkan konsumen secara cepat. Selain itu untuk memudahkan dalam promosi, kamu bisa membuat fanpage atau bergabung ke grup facebook yang satu tema dengan produk bisnis online yang kamu jual.

Atau jika ingin cepat dikenal oleh banyak orang, kamu bisa mempromosikan produk dengan menggunakan Fb Ads 

3. Twitter 

Twitter tentu sosial media yang keberadaan nya masih diperhitungkan dalam dunia bisnis baik secara online ataupun sebagai profil bisnis suatu perusahaan.

Untuk lebih optimal dalam promosi bisnis online, kamu disarankan untuk mempunyai sosial media yang sangat bersahabat dan cocok dengan bisnis online.

Fitur yang ada di twitter tidak kalah bagus dengan fitur yang ada di instagram dan facebook, kamu tinggal mencoba dan memanfaatkan twitter sebagai mana kamu memanfaatkan instagram dan facebook sebagai media untuk promosi bisnis online.

Sosial media yang saya sebutkan diatas merupakan sosial media yang sangat cocok untuk bisnis online, tentunya itu juga berdasarkan pengalaman pribadi dan referensi dari onlineshop lain yang sudah pernah merasakan jitu nya sosial media sebagai tempat untuk bisnis online

Jika kamu belum mempunya akun sosial media, minimal kamu punya salah satu dari sosial media yang saya sebutkan diatas. 

Semoga informasi ini bermanfaat untuk kamu yang akan mulai menjalankan bisnis online.



0 Response to "Sosial Media yang Cocok Untuk Promosi Bisnis Online"

Post a Comment

silahkan tinggalkan pesan